Mahasiswa Mencuri Waktu Malam
Oleh : Mukhlis
Mahasiswa adalah panggilan untuk orang yang sedang menjalani pendidikan tinggi di sebuah universitas atau perguruan tinggi (sumber : http://id.wikipedia.org/wiki/Mahasiswa). Pada zaman sekarang ini banyak mahasiswa yang mencuri waktu malam. Mengapa dikatakan mahasiswa mencuri waktu malam? ini adalah pertanyaan yang simple, namun membingungkan. Pada saat ini banyak mahasiswa yang bergadang ataupun jaga malam, untuk mencuri waktu malam. Sekarang ini mahasiswa mencuri waktu malam untuk menonton bola, mengerjakan tugas, dan ada yang melaksanakan sholat tahajud subhanallah. Namun tidak semuanya mahasiswa mencuri waktu malam untuk beribadah.
Sholat adalah salah satu rukun Islam, semua orang tahu apa itu arti sholat, namun tidak melaksanakannya. Apa hubungannya dengan mahasiswa? mahasiswa pada umumnya menuntut ilmu di perguruan tinggi baik itu ilmu agama maupun ilmu dunia. Berdasarkan pengamatan penulis hanya sebagian kecil yang melaksanakan sholat, baik itu sholat fardhu maupun sholat sunat. Pada malam hari mahasiswa sering kali bergadang untuk membuat tugas kuliahnya, namun dia tidak memikirkan apa efek dari bergadang tersebut. Pada umumnya bergadang itu tidak baik bagi kita yang sedang menuntut ilmu, walaupun membuat tugas kuliah. Namun ada sebahagian mahasiswa bergadang bukan untuk membuat tugas, akan tetapi untuk melaksanakan sholat tahajud, ini pantas untuk ditiru untuk generasi yang akan datang.
Salat tahajjud adalah salat sunnat yang dikerjakan di malam hari setelah terjaga dari tidur. Salat tahajjud termasuk salat sunnat mu'akad (salat yang dikuatkan oleh syara'). Salat tahajjud dikerjakan sedikitnya dua rakaat dan sebanyak-banyaknya tidak terbatas (sumber : http://id.wikipedia.org/wiki/Salat_Tahajud ). Marilah mengubah diri anda sendiri, dalam hadist telah menyebutkan : "sesungguhnya Allah tidak akan mengubah suatu kaum, kecuali dirinya sendiri".